Tim Van Damme Pakde Sulas

Me

Blog

siKampret Penasaran



Rrrrruuuarrrrr….. biasaaa…. si Kampret ini. Walaupun begitu apa yang dia lakukan tidak patut ditiru. Tahukah Anda motto apa dalam hidupnya ? “ Tidak ada kata kapok”, Itulah motto dalam hidupnya,. Tentu saja motto semacam ini sangat positif terutama bagi yang ingin meraih kesuksesan .

Tapi moto ini menjadi tidak pas jika disematkan buat si Kampret, tokoh kita kali ini. Kali pertama aku melihatnya, ketika dia ditangkap dan dihajar massa gara –gara mencuri baju di pasar kaget di Tugu Pahlawan Surabaya , dia dihajar rame-rame hingga babak belur, setelah itu di bawa ke kantor polisi , karena memang dekat dengan markas Polwiltabes Kota Surabaya.

Beberapa waktu kemudian Kampret tertangkap basah lagi, kerena kedapatan mencuri celana pendek ditempat yang sama. Anda pasti sudah menduga akibatnya bukan? Benar sekali, badanya lebam-lebam dan wajahnya nyonyor semua karena di jadikan bulan-bulanan pengunjung pasar kaget Tugu Pahlawan Surabaya pada minggu pagi. “ Orang ini kagak punya kapok kali”, kata hatiku.

Ehhhh…ketemu laaagi. Setelah lama tidak ketemu, aku melihatnya lagi, karena kebetulan berpapasan dengannya, tentu aku masih ingat dengan dia, karena dia memang jadi tokohku kali ini he he he….

Benar juga,… sekira jam 09 tepat, pada hari minggu pagi dengan lokasi di arena pasar kaget Tugu Pahlawan Surabaya telah terjadi pengeroyokan , penggebukan, dan pemukulan oleh massa terhadap terdakwa pencurian celana pendek. Anda pasti tahu kan siapa orang yang dikeroyok, siapa yang digebugi, dan siapa dipukuli massa itu? Benul… ( ehhh maksudku benar dan betul )…. Yah , siapa lagi kalau bukan si Kampret.

He he he....….Rupanya si Kampret ini tidak pernah mengunakan teori mencuri yang benar, atau mungkin dia tidak pernah belajar dari pengalaman, buktinya … dia selalu ketangkap basah saat mencuri.

Ada pengakuan yang mengagetkan aku, ketika dia ditanyai Pak Polisi mengapa dia tidak kapok-kapok terus melakukan pencurian, padahal dia tidak pernah berhasil dan selalu menjadi bulan-bulan massa.

“ Saya penasaran saja pak, kenapa Saya tidak pernah berhasil jika mencuri ”. Akunya pada polisi yang menanyainya.

Dasar!!!!! siKampret, karena penasaran saja , dirinya rela di gebugi oleh massa.

Kampret....kampret.

8 comments :

  1. Assalamualaikum pakdhe, lama sekali aku ga main ke sini. Apa kabar..semoga selalu di berikan rezky dan kesehatan oleh ALLAH SWT.

    Komen:
    hehehe, cuma karena penasaran...langkah yang bodoh untuk si kampret itu.

    ReplyDelete
  2. oalah.. benar-benar berani ambil resiko, coba tadi tanya Pekde mungkin ga sampe digebukin.. Hehehehe

    ReplyDelete
  3. wkwkwkwkwkwk,,haddaahhh dasr kampret,,tapi lucu juga alasannya

    ReplyDelete
  4. hanya ada satu kata saja buat si kampret "salut" hanya karena rasa penasaran karena selalu tidak berhasil mencuri ia rela di gebukin massa

    ReplyDelete
  5. wkwkwkwk..... endingnya membuat bibir ini melebar pakde. Maaf baru sempat mampir kemari lagi.

    Sukses selalu

    Salam

    Ejawantah's Blog

    ReplyDelete
  6. Padahal sudah dihajar massa, belum kapok juga si Kampret..

    Salam hangat De;

    ReplyDelete
  7. wkwkkwkw.... penasaran kok mencuri, mending penasaran yg positip nggih Pakde...hehe

    ReplyDelete